BAHASA & BUDAYA [2]
GORYS Keraf membagi 5 bagian pengertian bahasa. Kelima bagian itu adalah alat komunikasi, anggota masyarakat, simbol bunyi, alat ucap, dan arbitrer. Istilah bahasa merupakan alat komunikasi sudah sering kita tahu. Komunikasi yang bagaimana? Butuh penjelasan mendalam. Keraf menyebut komunikasi antar anggota masyarakat yang dilakukan dua orang atau lebih, itulah bahasa. Bahasa juga berupa simbol bunyi, alat ucap dan arbitrer. Singkatnya, kelima bagian akan coba saya jelaskan, agar pengertian bahasa dipahami, atau dengan penjelasan ini makin bingung. Hehe….
Bagaimana jika kita tanpa bahasa? Tanpa bahasa, kita tidak bisa mengungkapkan emosi, pikiran, perasaan, atau kebutuhan lainnya. Juga, tanpa bahasa sulit saling mengerti satu dengan yang lain. Kita tidak bisa berkomunikasi dengan diri sendiri, tanpa bahasa. Identitas negara juga ditentukan bahasanya. Dengan adanya komunikasi antar sesama berjalan. Dengan demikian, kita butuh bahasa, agar keinginan satu sama lain terpenuhi.
Dalam komunikasi, terdapat lima bagian penting. Kelima bagian itu adalah adanya pihak yang terlibat komunikasi, cara yang digunakan dalan berkomunikasi, kepentingan dan tujuan komunikasi, ruang lingkup, dan media komunikasi. Kelima bagian ini saling berhubungan.
Rujukan:
Prof Dr Gorys Keraf, Komposisi: Sebuah Pengantar Kemahiran Bahasa, Penerbit Nusa Indah, Jakarta, 1997
Husnul Abdi, Bahasa adalah Alat Komunikasi, Berikut Pengertian, Ciri-Ciri, dan Fungsinya,
https://www.liputan6.com
Ardin Jae, Komunikasi dalam Masyarakat, https://www.kompasiana.com
Sholihuddin
Pemerhati bahasa & budaya, yang kebetulan menjadi ketua PC ISNU Kabupaten Kediri
Leave a Comment