- January 28, 2023
- adminisnu
- 0 Comments
- 163 Views
- 3 Likes
- CATATAN AHAD PAGI
Bahasa dan Budaya [1]
APAKAH bunyi gendang, lukisan, atau gambar itu termasuk bahasa? Saya jawab tegas, tidak. Apakah bahasa itu bagian dari budaya atau kebudayaan? Saya tegas menjawab, ya. Bagaimana penjelasannya? Sabar woy, sabar. Singkatnya, ada pengertian tersendiri tentang bahasa dan budaya. Keduanya dijelaskan dengan contoh.
Saya mencermati berbagai tulisan tentang pengertian bahasa, ternyata berbeda, tapi intinya sama. Kali ini, saya kutip satu pendapat saja. Gorys Keraf mengartikan, bahasa adalah alat komunikasi antara anggota masyarakat berupa simbol bunyi yang dihasilkan oleh alat ucap manusia. Keraf menambah satu lagi. Bahasa bersifat arbitrer. Jika dirinci, 1] alat komunikasi, 2] anggota masyarakat, 3] simbol bunyi, 4] alat ucap, 5] arbitrer. Lima rincian ini akan dijelaskan, insyaAllah.
Jika bahasa dihasilkan alat ucap, apakah karya tulis termasuk bahasa? Tegas saya jawab, Ya. Tulisan atau bahasa tulis merupakan bentuk dari bahasa lisan. Bahasa lisan yang menggunakan aksara sebagai sarananya. Bagian utama bahasa lisan berupa bunyi. Bahasa tulis unsur utamanya adalah huruf-huruf. Bahasa tulis bisa menggunakan bahasa baku dan tidak baku. Baku, seperti karya ilmiah dan reportase. Tidak baku, seperti komentar di media sosial.
Rujukan: Gorys Keraf, Komposisi, 1979 https://id.wikipedia.org/Sholihuddin
Pemerhati bahasa & budaya, yang kebetulan menjadi ketua PC ISNU Kabupaten Kediri
Leave a Comment